Wednesday, April 13, 2016

Sekilas Tentang Barcode


Barcode atau 'kode batang' adalah representasi yang dapat dibaca mesin optik data, yang kemudian akan menunjukkan data tentang objek yang melekat. 

Barcode kemudian berkembang menjadi persegi panjang, titik, segi enam dan polageometris lainnya dalam bentuk dua dimensi (2D). Meskipun sistem 2D menggunakan berbagai macam simbol, mereka pada umumnya juga disebut sebagai Barcode juga. 

Barcode awalnya dipindai oleh scanner optik khusus yang disebut 'Pembaca Barcode'. Kemudian, scanner dan perangkat lunak interpretatif diciptakan dan diolah pada perangkat termasuk printer, laptop, smartphone, tablet pc, dan perangkat keras lainnya.

Penggunaan pertama pada kode Barcode adalah Barcode untuk label gerbong kereta, tapi mereka tidak sukses secara komersial sampai akhirnya mereka menggunakannya untuk mengotomatisasi sistem kasir pada pasar swalayan. Dimana akhirnya sistem Barcode menjadi terkenal dan universal.

Penggunaannya telah menyebar ke berbagai fungsi lainnya yang umum disebut sebagai 'identifikasi otomatis dan data capture (AIDC)'. Demikianlah yang dapat saya share dan semoga dapat bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment